Jakarta, SPDNews – Serikat Pekerja Danamon melakukan survey selama 2 hari, 30-31 Januari 2019 yang diikuti oleh 2.387 responden dan 98,71% responden merupakan anggota.
Menurut Abdoel Moedjib, Ketua Umum “survey bertujuan untuk mendapatkan gambaran, analisa dan evaluasi atas perjuangan Serikat Pekerja Danamon.”
Responden memiliki pemahaman tentang fungsi Serikat Pekerja Danamon sebagai sarana penyalur aspirasi dalam memperjuangkan hak dan kepentingan anggota serta sarana menciptakan hubungan industrial yang harmonis, dinamis dan berkeadilan sesuai dengan peraturan perundang-undangan.
Selain fungsi, responden juga telah memahami peran Serikat Pekerja Danamon untuk memperjuangkan kesejahteraan anggota beserta keluarganya (64,38%), menyalurkan aspirasi secara demokratis (22,9%), mengmbangkan keterampilan, keahlian serta ikut memajukan Perusahaan (5,08%), menjalankan pekerjaan sesuai kewajiban (4,7%) serta menjaga ketertiban demi kelangsungan Perusahaan (2,94%).
Mayoritas responden menginginkan konsolidasi nasional Serikat Pekerja Danamon melalui perdamaian dan iuran bulanan anggota yang paling ideal adalah Rp. 15.000.
78,76% responden memberikan jawaban upah sebagai hal paling penting untuk diperjuangankan. Sedangkan force rank 14,78%, kenaikan limit benefit kesehatan 4,11%, lembur (khusus grade 9) 1,96% dan cuti melahirkan 14 minggu (bagi Pekerja Perempuan) 0,39%.
Lanjutnya, 64,8% responden masih belum puas dengan kesejahteraan yang diterima. Hal ini memberi gambaran dan dorongan supaya seluruh komponen organisasi untuk berjuang lebih keras lagi.
“Menurut responden, isi nyataberjuang.org itu 57,77% baik, 39,64% sangat baik, 1,79% kurang baik dan 0,8% tidak baik.” kata Moedjib.
Dari membaca nyataberjuang.org, responden dapat mengetahui kegiatan Serikat Pekerja (53,67%), hasil perjuangan (23,86%) dan pengetahuan (22,47%).
nyataberjuang.org sebagai media Serikat Pekerja Danamon dibaca setiap minggu (52,55%), setiap hari (25,69%) dan tidak menjawab (21,76%).
81,89% responden mengetahui pemberitaan nyataberjuang.org dari aplikasi sosial media Whatsapp dan 18,11% dari teman.
“Dari survey yang ditutup sore hari ini, kami mendapatkan gambaran bahwa 93,84% responden memiliki komunikasi yang baik dengan Pimpinan Unit Kerja. 95,83% juga mendapat dukungan Pimpinan Unit Kerja dalam melaksanakan pekerjaannya serta 90,26% berada di lingkungan kerja kondusif.” tutup Moedjib.
Serikat Pekerja Danamon, Nyata Berjuang!
👍
👍
👍