Merger Rampung, Danamon Tunjuk Yasushi Itagaki Jadi Dirut Baru

Jakarta, SPDNews – PT Bank Danamon Indonesia Tbk mengumumkan penggantian Direktur Utama setelah tuntasnya penggabungan operasional antara Bank Danamon dan eks-Bank Nusantara Parahyangan (BNP).

Yasushi Itagaki (Pak Yaz) akan diangkat sebagai Direktur Utama menggantikan Sng Seow Wah yang akan pensiun pada tanggal 1 Oktober 2019.

Menara Bank Danamon (Dok: My Danamon/IG)

Melalui surat elektronik yang dikirim Senin (02/09/2019) malam, Presiden Komisaris, Takayoshi Futae mengatakan bahwa Itagaki adalah bankir yang berpengalaman lebih dari tiga dekade dalam perbankan korporasi dan perbankan investasi (corporate and investment banking).

Selama di MUFG, Itagaki berperan merancang dan membuat strategi jaringan perbankan komersial di ASEAN dan juga memainkan peranan penting dalam pembentukan kemitraan strategis MUFG dengan Bank Danamon, selain dengan Krungsri di Thailand, Security Bank di Philippines, dan Vietin Bank di Vietnam.

“Setelah bergabung dengan Bank Danamon sebagai Direktur Global Alliance Strategy pada tahun 2018, Pak Yaz memiliki peranan penting dalam mewujudkan kolaborasi strategis antara Bank Danamon dan MUFG, baik dalam bisnis maupun praktek terbaik dalam bidang manajemen untuk pertumbuhan masa depan yang berkelanjutan,” jelasnya.

Perubahan pemangku jabatan Direktur Utama Bank Danamon ini tunduk pada persetujuan pihak otoritas terkait dan pemegang saham pada RUPS-LB, yang akan diselenggarakan pada tanggal 1 Oktober 2019.

“Mari kita ucapkan terima kasih kepada beliau (Sng Seow Wah) atas kontribusi dan jasanya yang luar biasa untuk organisasi kita dan mendoakan yang terbaik untuk beliau (Sng Seow Wah). Mari berikan dukungan penuh kepada Pak Yaz atas jabatan barunya,” ajak Takayosi Futae.

Comments (1)

  1. Erwinsyah Idris

    Welcome pak yas 🙏 semoga pak yas bersinergi baik dg pekerja Bank Danamon Indonesia dan bersama – sama semua pekerja kita semakin sejahtera

Tinggalkan Balasan