Surabaya, SPDNews – Aliansi buruh, tani dan mahasiswa Jawa Timur untuk melawan omnibus law telah terbentuk dengan nama GETOL Jatim yang merupakan kependekan dari Gerakan Tolak Omnibus Law Jawa Timur.
GETOL Jatim berencana akan melakukan aksi besar dalam bentuk mimbar rakyat yang bertempat di Bundaran Waru yaitu titik pertemuan wilayah Sidoarjo dan Surabaya pada 11 Maret mendatang.
Ini dilakukan jauh dari kantor pemerintahan dan kantor Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) sebagai bentuk evaluasi terhadap aksi-aksi yang pernah dilakukan oleh masing-masing elemen mahasiswa maupun buruh. Ketika dilakukan di kedua lokasi langganan tersebut, mereka hanya mendapatkan rekomendasi-rekomendasi bodong yang sama sekali tidak dijadikan bahan pertimbangan oleh pemerintah pusat dan Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Republik Indonesia dalam menetapkan sebuah kebijakan.
Sebagai contoh adalah saat aksi reformasi dikorupsi yang dilakukan oleh mahasiswa pada 26 September 2019 lalu. Dalam aksinya para mahasiswa telah berhasil mendapatkan surat rekomendasi penolakan atas rencana penetapan RUU KPK dari DPRD, namun kenyataannya UU disahkan dan berlaku.
Itulah alasan kenapa Mimbar Rakyat Sebelas Maret akan dilakukan di Bundaran Waru. GETOL Jatim ingin aksi ini diikuti oleh daerah lain baik dalam hal pembentukan aliansi maupun cara-cara penyampaian pendapatnya.
Baca: GETOL Jatim Tolak RUU Cipta Kerja
“Sudah tidak diperlukan lagi diskusi dan pertemuan dengan pemerintah dan wakil rakyat. Yang paling diinginkan adalah batalkan rencana omnibus law. Jangan ada lagi pembahasan baik di eksekutif maupun legislatif,” tegas Habibus Shalihin dari Lembaga Bantuan Hukum (LBH) Surabaya saat konferensi pers GETOL Jatim, Kamis (05/03/2020).
Aliansi ini sudah memulai kampanye seruan kepada seluruh elemen masyarakat melalui media sosial sehari setelah GETOL Jatim terbentuk.
GETOL Jatim semakin membesar dan sampai hari ini telah tergabung dari tiga puluh sembilan organisasi di Jawa Timur yang terdiri dari:
1. Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia (KSPI)
2. Konfederasi Serikat Buruh Seluruh Indonesia (KSBSI)
3. Kongres Aliansi Buruh Indonesia (KASBI)
4. Konfederasi Serikat Nasional (KSN)
5. Federasi Serikat Pekerja Metal Indonesia (FSPMI)
6. Federasi Serikat Pekerja Kimia, Energi, Pertambangan, Minyak, Gas Bumi dan Umum (FSP KEP KSPI)
7. Federasi Serikat Pekerja Kimia, Energi, dan Pertambangan (FSP KEP SPSI)
8. Federasi Serikat Pekerja Logam, Elektronik dan Mesin (FSP LEM SPSI)
9. Federasi Logam Otomotif Mesin, Elektrik, Industri, Elektronik (FLOMENIK KSBSI)
10. Federasi Kimia Kesehatan (FKIKES KSBSI)
11. Federasi Kontruksi Umum dan Informal (FKUI KSBSI)
12. Federasi Transportasi dan Angkutan (FTA KSBSI)
13. Federasi Pertambangan dan Energi (FPE KSBSI)
14. Federasi Makanan Minuman Pariwisata dan Hotel (FSB KAMIPARHO KSBSI)
15. Federasi Hutan, Pertanian dan Peternakan (FHUKATAN KSBSI)
16. Federasi Garment dan Tekstil (FGARTEKS KSBSI)
17. Federasi Pendidikan dan Pegawai Negeri (FESDIKARI KSBSI)
18. Federasi Serikat Pekerja Farmasi dan Kesehatan Reformasi (FARKES Ref KSPI)
19. Federasi Serikat Pekerja Percetakan, Penerbitan dan Multi Industri (FSP PPMI KSPI)
20. Federasi Serikat Perjuangan Buruh Indonesia (FSPBI KASBI)
21. Federasi Serikat Buruh Kerakyatan (FSBK KASBI)
22. Federasi Komisi Untuk Orang Hilang dan Korban Tindak Kekerasan (Federasi KontraS)
23. Federasi Serikat Buruh Independen (FSBI)
24. Federasi Buruh Transportasi Pelabuhan Indonesia (FBTPI KPBI)
25. Solidaritas Perjuangan Buruh Indonesia (SPBI)
26. Lembaga Bantuan Hukum (LBH) Surabaya – Yayasan Lembaga Bantuan Hukum Indonesia (YLBHI)
27. Wadah Asah Solidaritas (WADAS)
28. Jaringan Komunikasi Serikat Pekerja Perbankan (JARKOM SP Perbankan)
29. Persatuan Pekerja Korban Freeport Indonesia (P2KFI)
30. Aliansi Badan Ekskutif Mahasiswa Seluruh Indonesia (BEM SI)
31. Badan Eksekutif Mahasiswa FISIP Universitas Airlangga (BEM FISIP Unair)
32. Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (GMNI) Universitas Airlangga
33. Wahana Lingkungan Hidup (WALHI)
34. Front Nahdliyin untuk Kedaulatan Sumber Daya Alam (FNKSDA)
35. Kader Hijau Muhammadiyah (KHM)
36. Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM)
37. Konsorsium Pembaharuan Agraria (KPA)
38. Laskar Mahasiswa Republik Indonesia (LAMRI)
39. BARA API
Gedabrus Omnibus law hanya melegalkan kepentingan akumulasi keuntungan Investor saja..LAWAN✊
GETOL JATIM 💪
[…] Baca: Mimbar Rakyat, Bentuk Kekecewaan Rakyat Jatim Terhadap Rekomendasi Kosong Pemerintah Dan DPRD […]
🔥🔥🔥🔥🔥